Ketika Hujan dan Guntur Melanda Negeri
Ketika sang hujan menyirami negeri
Sang guntur bersuara ngeri
Ketika sang hujan membawa kegelapan
Sang guntur memercik cahayaNya
Ketika sang hujan membawa manfaat
Sang guntur membawa bahaya
Ketika sang hujan menari
Sang guntur berlari mencari
Ketika sang negeri basah
Sang guntur mengasah
Ketika sang rumput basah
Sang guntur menyerang penantang
Ketika penantang tampil arogan
Sang guntur mengelegar
Ketika penantang terkapar
Rumput kembali bergoyang
Puisi karya Asrulsani Abu
BSD November 2016
Comments